Review Drama Korea & OST: The King: Eternal Monarch

by - September 03, 2020


Hai semuanya! Fina kembali dengan review drama koreaaa, meskipun sebenernya rada telat ya reviewnya, tapi baru sekarang gabut dan kepikiran buat review, padahal mah fina nontonnya pas on going wkwk. Jadiii kali ini fina mau ngereview drama The King: Eternal Monarch yang diperankan oleh orang-orang yang sebenernya aku gak terlalu suka tapi gara-gra drama ini jadi suka wkwk.



Cast The King: Eternal Monarch
Lee Min-ho sebagai Lee Gon / Lee Ji-hun
Kim Go-eun sebagai Jeong Tae-eul / Luna
Woo Do-hwan sebagai Jo Eun-sup / Jo Yeong
Kim Kyung-nam sebagai Kang Shin-jae / Kang Hyeon-min
Jung Eun-chae sebagai Koo Seo-ryung / Koo Eun-a
Lee Jung-jin sebagai Lee Lim
Kim Young-ok sebagai Noh Ok-nam
Kim Yong-ji sebagai Myeong Na-ri/Myeong Seung-ah

Drama The King: Eternal Monarch ini mengisahkan tentang Raja Kekaisaran Korea yaitu Lee Gon yang ingin mencari tahu keberadaan orang yang berada di foto id card yang ia simpan sejak diserang pengkhianat Lee Lim, yaitu Jeong Tae-eul yang ternyata berada di dimensi lain yaitu di Negara Korea. Selain itu ia juga ingin kembali ke masa lalu untuk membunuh Lee Lim sehingga kedua dunia tidak bercampur.

Menurutku ceritanya keren banget, memang ceritanya agak berat tapi justru disitu letak kerennya hehe. Jadi, yang berat itu tuh permainan waktu dan permasalahan dua dunia yang tercampur, banyak hal detail yang mesti kita perhatiin makanya nontonnya jadi seru gitu karena kita mikir. Karena konfliknya sudah bagus ditambah diperanin sama cast yang aktingnya bagus banget sehingga feelnya dapet, dan cast tersebut harus berperan jadi dua karakter sekaligus, ini mantep banget sih.

Id card Jeong Tae-eul disimpan Lee Gon sejak ia diserang oleh Lee Lim saat berusia 8 tahun, id card itu disimpan hingga dewasa dan diliatin terus wkwk.

Lalu, saat Lee Gon sedang mengikuti acara balap perahu, ia melihat seseorang yang mirip dengan foto Jeong tae-ul

Hari itu, Raja Lee Gon akan mengendarai kuda, tetapi ia melihat sosok yang mirip Jeong Tae-eul lagi dan mengejarnya.
Namun, yang ia temukan adalah sebuah gerbang. Tanpa ragu ia memasuki gerbang itu dan membawanya ke dimensi lain yaitu Negara Korea.
Saat itulah Raja Lee Gon bertemu dengan Jeong Tae-eul, dan terus bersamanya di Negara Korea, tapi sambil riset juga gimana keadaan Negara Korean dan apa perbedaannya dengan Kekaisaran Korea.
Tak lama, Lee Gon pun mengajak Jeong Tae-eul ke Kekaisaran Korea, romancenya semakin kerasa disini wkwk.
Supaya bisa selalu bersama, Jeong Tae-eul menyamar jadi penjaganya Raja Lee Gon.



Jangan lupakan Yeong yang ga kalah cakep dan keren banget perannya disini huhu.
 Jeong Tae-eul dianterin pulang sama Raja Lee Gon karena ada masalah kenegaraan yang harus diurus Lee Gon.
Disinilah kumerasa Lee Gon sangat keren, scene battle ship ini ada di episode 6 dan fina suka banget sama scene ini. Akting Lee Min Ho sebagai Raja Lee Gon bener-bener dapet, kharisma dan wibawa raja tuh kerasa banget huhu keren banget pokoknya.

 Sejak saat itu mereka LDR-an, sama sih kayak aku wkwk, laluu kangen-kangenan deh.
 Scene ini iconic juga karena di scene ini waktu berhenti berjalan dan hanya Lee Gon dan Lee Lim yang bisa merasakannya langsung, di scene ini juga Jeong Tae-eul sedang ngiket rambut dan Lee Gon suka banget ngeliat dia iket rambut katanya lebih cantik uwu.
Aku juga suka bagian dimana daun-daun yang gugur dan tetesan air pun ikut berhenti, pasti indah banget :')
Mereka berusaha memecahkan permasalahan dua dunia yang bercampur. 
Jangan lupakan juga mba cantik ini, dia cocok juga sama Woo Do-hwan, boleh ga ya ngarep ada drama yang lead couplenya mereka? Wkwk.
  Ini the moment of truth sih kataku wkwk.
Ini juga scene yang keren banget, perjuangan Jeong Tae-eul menyelamatkan diri di dimensi lain dan Raja Lee Gon yang dateng nolongin bagaikan Pangeran Berkuda Putih -ya emang gitu.



Scene ini yang udah muncul dari awal episode satu dan aku bingung banget kenapa ini bisa terjadi wkwk.
Jangan lupakan Koo Seo-ryung juga, aku suka juga sama peran ini, meskipun jahat tapi gimana ya suka aja gitu, oh ada scene dimana dia memastikaan keberadaan ibunya dan itu scene yang keren sekaligus sedih banget sih, aku ga bisa lupa, tteokbokki huhu. *kalo udah nonton pasti ngerti wkwk

Banyak banget hal-hal yang ngga begitu terjawab di drama ini dan buat penasaran banget sehingga muncul teori-teori. Lalu ada satu sih yang aku rasain kurang yaitu akting Kim Go Eun pas udah masuk episode akhir yaitu saat Luna dan Jeong Tae-eul sering masuk satu scene, jadinya waktu mereka udah beda scene aku suka bingung ini sebenernya Luna atau Jeong Tae-eul karena karakternya kan ga jauh beda gitu cuek-cuek dan mukanya datar, jadiii yah itu sih menurutku yang kurang, menurut kalian gimana?

Jadiii kesimpulannya drama ini worth to watch banget karena ceritanya keren dan akting pemainnya juga bagus, dari drama ini aku yang awalnya ga pernah mau nonton full drama Lee Min Ho jadi nontonin terus dan suka sama dia, begitu pula sama Kim Go Eun aku langsung cari proyek apa aja yang udah dia peranin dan aktingnya emang sekeren itu sih.
Tulis pendapatmu tentang drama ini di komentar ya!


OST (Original Sound Track) List → → →
[더 킹 : 영원의 군주 OST Part 1] 자이언티 (Zion.T) - I Just Want To Stay With You MV
[더 킹 : 영원의 군주 OST Part 2] 화사 (Hwa Sa) - Orbit MV
[MV] Kim Jong Wan (김종완 of NELL)- 연 (Gravity)(The King: Eternal Monarch 더 킹: 영원의 군주 OST Part 3)
[MV] YONGZOO (용주) - MAZE (The King: Eternal Monarch OST Part 4 _ 더 킹 : 영원의 군주 OST Part 4 )
[MV] Ha Sung Woon (하성운) - I Fall In Love (The King: Eternal Monarch OST Part 5)
[MV] DAVICHI (다비치) - Please Don't Cry (The King: Eternal Monarch OST Part 6)
[MV] Sunwoo Jung-a (선우정아) - You Can't Stop It From Blooming (The King: Eternal Monarch OST Part 7)
[MV] PAUL KIM (폴킴) - Dream (The King: Eternal Monarch OST Part 8 _ 더 킹 : 영원의 군주 OST Part 8)
[MV] 개코(Gaeko), 김나영(Kim NaYoung) - Heart Break [더 킹 : 영원의 군주 (The King: Eternal Monarch) OST Part 9]
[더 킹 : 영원의 군주 OST Part 10] 지코 (ZICO), 웬디 (WENDY) - 나의 하루는 다 너로 가득해 (My Day Is Full Of You) MV
[더 킹 : 영원의 군주 OST Part 11] 거미 (GUMMY) - My Love MV
[MV] Hwang Chi Yeul(황치열)- 모두 잠든 밤(Quiet Night) (The King: Eternal Monarch 더 킹: 영원의 군주 OST Part 12)
더 킹 : 영원의 군주 OST Part 13] 임한별, 김재환 - 너는 나의 시작이자 마지막이다 (You're My End and My Beginning) MV

Ternyata aku ga begitu suka sama ostnya (yang aku kasi bintang itu yang kusuka), mungkin karena nada lagunya mellow semua heheh. Kalo kalian suka ost yang mana?

You May Also Like

0 comment

What do you think about this post?